Berita KPU Kab. Blitar

Verifikasi Faktual Keanggotaan Partai Politik Calon Peserta Pemilu 2024

Blitar, kab-blitar.kpu.go.id - KPU Kabupaten Blitar melaksanakan kegiatan verifikasi faktual calon peserta pemilu partai politik Pemilu 2024, terhadap 6 partai politik tingkat Kabupaten Blitar yang lolos verifikasi administrasi perbaikan. Enam partai politik tersebut diantaranya , Partai Perindo, Hanura, PKN, GELORA, GARUDA dan PBB. Kegiatan verifikasi faktual dilakukan 2 tahap yaitu Verifikasi faktual kepengurusan (15 Oktober - 17 Oktober 2022) dan verifikasi faktual keanggotaan (18 oktober - 4 Nopember 2022)

KPU Kabupaten Blitar melaksanakan verifikasi faktual kepengurusan pada tanggal 17 Oktober 2022, dengan mendatangi kantor partai politik di tingkat Kab Blitar.

Untuk verifikasi faktual keanggotaan dilaksanakan dengan mendatangi rumah anggota partai politik sesuai dari data SIPOL /Sistem Informasi Politik secara sampling. Untuk sampel verifikasi faktual keanggotaan di Kabupaten Blitar berjumlah 1.740 Yang tersebar di seluruh Kecamatan Kab Blitar. (mba)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 45 kali